Belajar Membuat Batik
Bahan dan alat :1. Kain batik / Kain Mori ( Bisa Terbuat dari katun atau sutra)2. Malam batik
3. Pewarna /batik (Bisa Remasol dan Naptol)
4. Pengunci warna (Water glass)
5. Minyak tanah
6. Air bersih
7. Pensil dan karet penghapus
8. Buku gambar
9. Canting
10. Kompor minyak
11. Wajan Kecil
12. Gelas bekas kecil (untuk tempat warna)
13. Kuas (kecil, sedang, besar)
14. Saringan
15. Panci
16. Korek api
17. Tepung Kanji
(Sedikit saja)(kompor, panci kecil, pewarna,malam dan kain mori biasanya dijual dalam 1 set)
Proses mendesign :
1. Untuk pemula, silahkan menggambar motif batik di Buku Gambar dulu dengan menggunakan pensil.
2. jiplak motif dari buku gambar ke kain Mori khusus batik
Proses menyanting :
1. siapkan kompor, panci kecil, minyak tanah, korek, canting dan malam
2. nyalakan sumbu kompor, letakkan panci kecil di atas kompor. kemudian letakkan malam diatas panci dan biarkan malamnya meleleh.
3. Mulailah memotif mengikuti pola yang sudah di jiplak tadi (Usahakan malam tembus ke kain. karena malam adalah pembatas untuk warna. jika tidak, saat proses pewarnaan, warna ada yang mblobor)
INGAT! Api jangan terlalu besar dan jangan terlalu kecil. Jika terlalu besar, malam akan menjadi terlalu panas. akibatnya, saat memotif di kain mori, malam tersebut dapat membuat jejak yang sangat besar (mblobor). bahkan satu gambar di motif tersebut adap tergabung menjadi satu. tapi jangan khawatir, jika malam tersebut mblobor dapat dibersihkan dengan air panas. (Harus telaten karena menggunakan Cotton Bud)
Proses pewarnaan :
1. siapkan pewarna (warna yang anda butuhkan), Kuas (kuas kecil, sedang) dan Pengunci warna
2. Mulailah mewarna dari bagian yang berwarna cerah dahulu. (saat warna mblobor, jangan khawatir. karena warna dapat ditindas. atau gunakan air untuk menghapusnya.) INGAT! Saat mewarna, usahakan kain tidak terlipat. karena jika terlipat, warna akan tembus.
3. setelah selesai mewarnai, keringkan(usahakan jangan terkena air karena warna bisa luntur) jemur kurang lebih satu hari (jangan menggunakan sinar matahari, malam akan meleleh)
4. setelah kering, kunci warna batik menggunakan Water Glass.
Proses melorot malam batik yang menempel di kain :
1. Siapkan Tepung kanji, air panas ( Mendidih) kain, dan saringan.
2. masukkan sedikit tepung kanji sekitar 1 sendok (tujuannya agar malam batik tidak melakat lagi pada kain mori)
3. masukkan kain dalam air mendidih (melorot malam) lakukan berkali-kali sampai malamnya hilang
4. setelah malam hilang, jemur sampai kering (saat ada malam yang masih menempel pada kain, cukup di kerik menggunakan tangan / kuku)
5. Setelah itu, Setrika kain batik.
Selesai, Terimakasih :)Dibawah ini hasil batik saya :
The King Casino - Ventureberg
ReplyDeleteThe King ventureberg.com/ Casino is owned by poormansguidetocasinogambling.com British casino operator Crown 1xbet app Resorts and operated by gri-go.com Crown Resorts. It is owned by British ADDRESS: novcasino CASTLE